Ancaman Suka Cita Ditahun 2023

Ancaman Suka Cita Ditahun 2023

Gelombang euphoria di tahun 2023 rasanya belum akan surut. Terbukti ada banyak band dan musisi yang sudah kembali merencanakan merilis sesuatu yang baru di tahun 2023 ini

Selamat tahun baru 2023 para penikmat DCDC. Semoga setelah aneka perayaan pergantian tahun kondisi kita semua tetap sehat dan kembali bersemangat memulai langkah di tahun 2023. Bisa dianggap tahun 2022 adalah tahun di mana kita semua bisa bernafas lega kembali setelah terkurung oleh aneka pembatasan. Tahun 2022 adalah tahun yang penuh gairah dan dinamis oleh berbagai kejutan di ranah dunia musik dan panggung hiburan. Aneka festival dengan berbagai skala hadir memenuhi tanggal di setiap akhir minggu. Semacam kuda yang lepas tali kekang semuanya seolah menjadi liar dan tak terkendali. Ada beberapa promotor yang mencoba memanfaatkan situasi tersebut tanpa memikirkan keamanan dan kenyamanan penonton sebagai konsumen. Alhasil beberapa festival musik skala besar harus rela dicabut izinnya dan menanggung kerugian baik moril maupun materil.

Gelombang euphoria di tahun 2023 rasanya belum akan surut. Terbukti ada banyak band dan musisi yang sudah kembali merencanakan merilis sesuatu yang baru di tahun 2023 ini. Jadwal tur yang sudah disusun, festival-festival musik besar baik yang sudah eksis dengan konsep baru maupun festival baru sudah kembali berebut antrian jadwal diakhir pekan. Tahun 2023 rasanya akan sangat menarik dengan berbagai macam kemasan baru baik secara online, offline maupun dengan konsep hybrid karena dua tahun belakangan banyak sekali pemaksimalan kanal digital sebagai media event.

Namun ditengah harapan cerah menyambut 2023 ada hantu seram yang ikut membayangi. Tahun 2023 akan menjadi tahun pemanasan untuk menyambut tahun politik di tahun 2024. Pesta demokrasi yang sejatinya disambut suka cita dan selayaknya sebuah pesta tentu harus punya dampak yang menggembirakan. Tapi tidak dengan negeri ini. Tahun politik sama dengan situasi yang dibikin seolah gawat. Suasana dibuat tegang dengan aneka berita dan pernyataan yang muaranya pada persaingan untuk tujuan politik kekuasaan. Imbasnya tentu pada event pagelaran yang tidak ada sangkut pautnya dengan partai politik akan lagi dikenakan pembatasan. Dari segi ekonomi tentu tahun politik akan menjadi tahun yang menguntungkan bagi para vendor dan musisi yang memang tidak membatasi diri. Akan ada banyak perputaran uang didunia hiburan dan pertunjukan karena setiap partai tentu akan berkompetisi dengan anggaran besar untuk menampilkan sajian termegah dan terbaik demi meraih simpati.

Bagi DCDC sendiri menyambut tahun 2023 sudah menyiapkan aneka menu sajian. Selain menghibur tentu nafas utamanya adalah silaturahmi. Program regular seperti Pengadilan Musik masih akan tetap hadir begitu juga dengan program supporting seperti DCDC Dream World akan kebanjiran berita dari band dan musisi yang manggung ke luar negeri. Di bulan ramadhan juga DCDC akan kembali hadir dengan program ikoniknya SNOTR yang kali ini akan hadir di kota baru menyapa dan menyambung silaturahmi. Sementara DCDC TV akan hadir dengan episode terbaru dari ExtraTips dan DCDC D’Podcast. Nantikan saja keseruan berbagi tips dan pengalaman seru dari para musisi idola kalian. Selamat menikmati tahun 2023, tetap cerdas dengan situasi yang akan terjadi dan tetap semangat berkarya.                         

BACA JUGA - Menutup Tahun, Membuka Pandora Baru

View Comments (0)

Comments (0)

You must be logged in to comment.
Load More

spinner