Album Review: Trauma - 'Balakosa', Mencoba Mengulang Kejayaan Old Skool Death Metal

Album Review: Trauma - 'Balakosa', Mencoba Mengulang Kejayaan Old Skool Death Metal

Sepuluh lagu yang terangkum di album ini rata-rata mempunyai durasi empat menit, sehingga bagi yang belum terbiasa dengan aransemen old skool death metal akan terasa membosankan karena jarang terjadi improvisasi di musik mereka. Dari segi penulisan lirik dan tema yang diusung juga tidak ada yang istimewa. Pemilihan diksi yang sederhana dan struktur rima dalam setiap lagu menjadikan lirik mereka mudah dicerna tanpa harus membuka kamus ini dan itu. Penggarapan sampul album dipercayakan pada artis gambar Timbul Cahyono yang karyanya bertebaran di kancah metal internasional yang mengingatkan pada sampul album band Bolt Thrower.

Yang terasa mengganggu justru di layout sleeve cover album yang entah dengan alasan apa ada beberapa halaman yang dipasang terbalik. Bagi yang senang mendengarkan lagu sambil membaca lirik tentu akan sangat terganggu karena harus dibolak-balik.

Sepuluh lagu yang terangkum di album Balakosa ini menyuguhkan kualitas rekaman yang baik dengan hasil mastering audio yang megah berhasil menyuguhkan karakter musik old skool death metal yang terdengar modern, walaupun agak terganggu dengan suara snare drum yang terdengar timbul tenggelam terutama ketika dimainkan di ketukan cepat.

Bagi yang menggemari band Deicide, Monstrosity, Bolt Thrower, Sinister, Six Feet Under dan Brutality, rasanya akan cocok dengan suguhan album Balakosa dari Trauma.

View Comments (0)

Comments (0)

You must be logged in to comment.
Load More

spinner