Si Kembar-Founding Members dari Pure Saturday Memutuskan Resign

Si Kembar-Founding Members dari Pure Saturday Memutuskan Resign

by: Bobby Agung Prasetyo

Kabar mengejutkan datang dari salah satu veteran grup musik independen asal Bandung, Pure Saturday. Dua personel mereka—saudara kembar Aditya Ardinugraha (gitaris) dan Yudistira Ardinugraha (drummer)—menyatakan mundur dari band. Menurut Budi selaku manajer dari Pure Saturday, Adhi dan Udhi, panggilan akrab si kembar, menyatakan keinginannya untuk keluar dari Pure Saturday secara mendadak pada hari Minggu (25/1) lalu tepat setelah merampungkan tugas mereka sebagai pengisi acara Levi’s Commuter U:TH Fest 2015 di Plaza Selatan, Kompleks Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta.

Menurutnya, Adhi dan Udhi sudah cukup lama mempelajari agama namun baru mulai intens pada akhir 2014 lalu. Budi juga mengakui kalau ia memperhatikan adanya pengurangan hasrat bermusik dari Adhi dan Udhi dalam beberapa waktu belakangan. Hanya saja, ia mengira bahwa hal tersebut mengambil tempat karena urusan pekerjaan.

Berikutnya, Pure Saturday dijadwalkan tampil di Makassar pada 7 Februari mendatang dalam rangka pentas seni gelaran SMA Negeri 11 Makassar. Budi mengungkapkan bahwa Pure Saturday masih belum tahu siapa yang akan menggantikan sementara posisi Adhi dan Udhi nantinya. Pihak Pure Saturday juga berencana untuk menyelenggarakan sebuah konferensi pers dalam waktu dekat ini, kemungkinan besar setelah penampilan mereka di Makassar, guna mengumumkan keluarnya Adhi dan Udhi secara resmi.

Sebelumnya mesti dijelaskan, bahwa Adhi dan Udhi termasuk pendiri Pure Saturday pada 1994 bersama eks-vokalis M. Suar Nasution, gitaris Arief Hamdani dan bassist Ade Purnama. Bersama, mereka merilis album Pure Saturday (1996) dan Utopia (1999). Pasca keluarnya Suar dan digantikan Satrio NB, terlahirlah album Elora (2005), kumpulan lagu terbaik Time for a Change.. Time to Move On (2007) dan Grey (2012).

Pure Saturday circa 1994.

 

Foto : Pure Saturday Docs.

View Comments (0)

Comments (0)

You must be logged in to comment.
Load More

spinner