Semangat Musik Electronic Bandung Akan Dihadirkan Dalam Tajuk ‘Elecfrolic’

Semangat Musik Electronic Bandung Akan Dihadirkan Dalam Tajuk ‘Elecfrolic’

Penggabungan dua makna kata berbeda, tajuk ini juga akan menampilkan proyek musik elktronik yang cukup asing.

Mungkin sebagian orang, khususnya penikmat musik indie di Kota Bandung, jika menyebutkan nama salah satu grup musik elektronik, nama itu pasti menjuru ke HMGNC (dibaca Homogenic). Namun seiring berjalannya waktu, beberapa nama lain muncul dengan bermodalkan genre musik elektronik yang fresh dan modern. Dengan menaruh semangat yang serupa, Indonations Project mempersembahkan acara elektronik bertajuk 'HYLLS! : Elecfrolic' pada tanggal 22 Juli 2017 di Fabrik Eatery and Bar, Bandung.


Flyer acara 'Elecfrolic'

Pada penampilan yang akan dihelatkan pada hari sabtu itu nantinya akan menampilkan beberapa performa dari proyek musik Indie Lokal yang mungkin jarang ditemui penampilan live-nya. Seperti Panda Selecta, Multi Polar, dan Viro Arve serta penampilan jamming session bersama DJ E-One ‘Cronic’, Omar Adrian, Munir, dan beberapa local heroes lainnya. Di awal diselenggarakan acara ‘Elecfrolic’ ini, sebagai wadah gathering para pelaku skena musik Bandung, terutama yang berada di jalur musik Elektronik dengan kemasan acara non formal atau senda gurau teruju pada kata ‘Frolic’. Dan rencananya acara ini nantinya akan dibuat versi besarnya di Jakarta dalam estimasi bulan September – Oktober. Pemilihan tiga grup musik elektronik utama yang telah disebutkan itu, juga berdasarkan dari resident pihak Indonations

Acara ini nantinya akan dilakukan open gate pada pukul 20.00 WIB, tanpa harus merogoh gocek sedikitpun, alias gratis. Kehadiran acara yang diselenggarakan oleh pihak Indonations Project ini juga turut di dukung oleh Fabrik Eatery and Bar.

 

What is "Elecfrolic" ? . #IndonationsEnt #HLLYSElecfrolic #HLLYS

Sebuah kiriman dibagikan oleh INDONATIONS PROJECTS (@indonations.projects) pada

View Comments (0)

Comments (0)

You must be logged in to comment.
Load More

spinner