Pulang dari Korea Selatan, Hoolahoop Segera Helat Mini Konser Pertama Awal Desember

Pulang dari Korea Selatan, Hoolahoop Segera Helat Mini Konser Pertama Awal Desember

Ditengah persiapan karya teranyar untuk debut album penuh pertama yang akan rilis tahun 2016, kuartet indie rock, Hoolahoop berhasil mendapatkan kesempatan menyuarakan karyanya sampai ke kancah Internasional. Buktinya mereka yang terpilih menjadi representasi grup band Indonesia di dua ajang festival musik internasional, yaitu Music Matters Live pada Mei 2015 di Singapura dan MU:CON Seoul 2015 pada Oktober 2015 di Korea Selatan. Ini merupakan sebuah pencapaian dan kebanggaan tersendiri bagi Hoolahoop kaerna dalam kurun waktu 6 bulan bisa menyambangi dua negara di Asia.

Pencapaian ini menjadi satu titik pencerahan dan pengingat bahwa sebuah karya memiliki nilai yang besar dan bermakna jika diapresiasi dengan baik. Bukan hanya sekedar keberuntungan, namun ini merupakan sebuah jawaban dari sebuah konsistensi.

Peran serta dari pihak-pihak yang telah turut mendukung kesuksesan selama acara sangat berarti dan memberikan semangat bagi Hoolahoop untuk menyuarakan karya musik Indonesia di mata Internasional. Terutama loyalitas yang datang dari para keluarga dan juga Hoolabalang menjadi keyakinan untuk berangkat mengharumkan nama Bandung, Indonesia. Sebagai bentuk apresiasi dan terimakasih Hoolahoop terhadap loyalitas yang telah didapat, gelaran pertunjukan yang bertajuk “Konser Untuk Berlari. #Saatnya” siap dipersembahkan.

Konser Untuk Berlari merupakan mini konser tunggal pertama yang akan digelar, juga sebagai  gerbang awal menuju konser-konser berikutnya. Ditambah dengan tagline/hashtag #Saatnya yang menjadi penanda bahwa ini merupakan awal yang tepat untuk memulai sebuah konser. Tidak hanya pertunjukan musik, namun balutan seni dan hangat kekeluargaan menjadi suasana yang akan dihadirkan dalam Konser Untuk Berlari yang akan diselenggarakan awal Desember 2015 mendatang. 

“Keintiman dalam sebuah pertunjukan seni” menjadi tema utama pada Konser Untuk Berlari ini. Melalui pertunjukan seni yang akan disajikan tidak hanya berfokus pada sebuah pertunjukan musik, namun akan ada sebuah pameran yang menyuguhkan momen-momen perjalanan karir musik Hoolahoop yang dibalut dengan sebuah keintiman yang akan disuguhkan langsung oleh para personil beserta tim Hoolahoop kepada para pengunjung dari awal hingga akhir acara.

“Saya rasa sampai saat ini tidak ada alasan untuk tidak hadir di acara nanti, karena selain terbatas, kalian akan pulang dengan sebuah pengalaman baru dalam sebuah gelaran seni dan diharapkan lebih bisa memaknai sudut pandang dan bentuk apresiasi terhadap sebuah karya, ini yang menghidupkan pergerakan musik di tanah kita tercinta” tegas drummer Yuda Dwidatama.

“Menuju tahun ke 6 ini kami banyak melewati banyak pengalaman. Bertumbuh dewasa, dihajar oleh budaya dan kultur baru membuat referensi kami semakin bertambah. Sekarang ini menuju album yang kedua, kami akan memberikan sebuah konser yang berbeda, dan akan memberikan experience baru bagi semua yang datang. Sekarang ini saya berada di tempat yang tepat, orang-orang yang tepat dan waktu yang tepat, untuk apa? Untuk konser, saatnya” papar Radenriski, gitaris sekaligus vokalis dari band asal Bandung ini.

“Konser Untuk Berlari ini merupakan ajang pembuktian bagi saya, bukan pembuktian untuk orang lain, melainkan pembuktian untuk saya apakah saya bisa memberikan sajian "konser" yang berkesan. Oleh karena itu, inilah #Saatnya untuk Konser demi hoolabalang dan keluarga. This is the time!” ujar pemain gitar satunya lagi, Fadli Julistia.

“Konser Untuk Berlari ini saya rasa sudah saatnya diadakan sebagai rasa syukur serta apresiasi terhadap pecinta musik Hoolahoop. Terlebih dalam 2015 ini menurut saya merupakan tahun yang baik, dimana banyak hal besar yang bisa Hoolahoop capai seperti pembukaan store, serta Hoolahoop bisa merambah Asia (SG, KOR)” tutur pembentot bas, Reddy Handani.

Foto: Hoolahoop Docs.

View Comments (0)

Comments (0)

You must be logged in to comment.
Load More

spinner