Press Release Godless Symptoms

Press Release Godless Symptoms "Negeri Neraka"Album

Negeri Neraka menjadi nama album kami yang ketiga. Kami menyuarakan (lagi) kondisi sosial negeri nusantara yang semakin semrawut, "Neraka"yang bergejolak dan selalu panas di negeri yang seharusnya dama sejahtera. Manusia semakin rakus,dahaga kuasa, tahta, mengorbankan alam dan "Humanity"demi pencapaian pencapaian busuk, massa rakyat stress dan cenderung fatalis akibat minimnya solusi yang mengakar rumput, kejahatan merajalela, penegak huku, yang tidak tegak, keadilan terus di bungkam, regulasi ekonomi yang sama sekali tidak berpihak.

 

Selayaknya nusantara ini milik rakyat, tanpa ada rasa ketakutan dan kecemasan, bahwa rakyat semestinya sejahtera, kesejahteraan dan kesehatan yang bukan diwakilkan oleh mereka lewat kotak suara yang membius kita untuk memilih dan kemudian kita terbuang begitu saja setelah kita tak lagi mereka butuhkan.

 

Album ini sekedar suara kerisauan kami tentang negeri, tentang alam yang kaya raya tetapi malah bukan kita yang menikmatinya, semua diatur oleh mereka yang memerintah kita setelah kita, sadar atau tidak, memilih mereka. Suara kerisauan tersebut hadir lewat medium musik Trash Hardcore, kami amplifikasi itu semua, mungkin teriakan kami hampa, tapi sesungguhnya, hampa adalah inti kekuatan itu sendiri. 9 lagu yang terdapat di album ini semoga bisa memberi harapan baru bagi kita semua yang merindukan perubahan yang berarti, paling tidak untuk diri sendiri yang bisa diterapkan lewat kehidupan sosial dengan alunan musik cadas yang kami sajikan.

 

Terima kasih telah mengapresiasi lagu lagu kami.

 

Selamat menikmati \m/

 

View Comments (0)

Comments (0)

You must be logged in to comment.
Load More

spinner