Klepto Opera Lepas Lagu yang Terpendam Lebih Satu Dekade

Klepto Opera Lepas Lagu yang Terpendam Lebih Satu Dekade

Kawanan yang merupakan pionir rock alternatif/grunge Surabaya, Klepto Opera dikabarkan telah mengeluarkan single, yang katanya sempat terendap lebih dari satu dekade. Single mereka yang berjudul "Ventriloquist Trauma (Hitchin My Life)" ini direkam pada sekitar tahun 2001-2002-an dan telah dibagikan kedalam akun Soundcloud mereka. Tembang tidak pernah dirilis kecuali demo kasarnya pernah dijadikan dalam satu kaset promo kepada media untuk album yang kelak diberi nama Memorabilia yang rilis tahun 2004.

Single ini sempat hilang lama, dan tanpa sengaja masternya ditemukan kembali di tahun 2015, dan kemudian dirilis ulang dalam format floppy disk. Lagu "Ventriloquist Trauma", terhitung semenjak ditulis, hanya pernah dimainkan dalam sebuah gig di Nirvana Cafe pada tahun 2002.

Sebelumnya kabar duka pernah menghinggapi grup legendaris kota Pahlawan ini. Klepto Opera telah ditinggal vokalis asli mereka Benny Benhur yang meninggal dunia di 2015 lalu. Kini hanya tiga personil sisa yang tetap bertahan berjalan atas nama Klepto Opera yakni YY, Tommy, dan Ejipt untuk kembali berkarya setelah menelurkan album ketiga bertajuk Memorabilia sebelas tahun silam. Para penggempur bebunyian kotor dan bising ini pernah pula hiatus untuk beberapa waktu karena kesibukan para personil dan masing-masing memiliki proyek musik solo.

Berikut ini adalah video "Ventriloquist Trauma" di tahun 2002:

Foto: Klepto Opera Docs.

 

View Comments (0)

Comments (0)

You must be logged in to comment.
Load More

spinner