Ide Tentang Pembunuhan Menjadi Latar Video Klip Terbaru Fraud

Ide Tentang Pembunuhan Menjadi Latar Video Klip Terbaru Fraud

Seperti apa kejutan video klip terbaru Fraud ini?

Dalam perjalanan karir bermusik, banyak hal yang dapat diangkat dalam segi perangkuman konsep musik yang meliputi dari segi lirik, elemen/unsur musik, dan lain sebagainya. Sehubungan dengan kasus kriminal berupa pembunuhan, Fraud yang merupakan salah satu dedengkot Hardcore/Beatdown berasal dari kota pahlawan Surabaya ini, merilis sebuah video klip terbaru mereka. Sosok yang selalu menjadi sorotan publik dan memiliki sifat jahat layaknya pembunuh nyatanya semakin saja merajalela di kehidupan sehari-hari. Namun bagaimana jadinya jika tema tentang pembunuhan dijadikan inspirasi?

Konsep tema yang digunakan dalam video terbaru mereka memiliki judul yang cukup dikatakan aneh yaitu berupa “Giant Slayer” atau jikalau diartikan dalam bahasa Indonesia berupa “Pembunuh Raksasa”. Mungkin pernyataan pembunuh raksasa yang jika diimajinasikan seperti yang terdapat dalam dongeng atau cerita rakyat sangat tidak ditemukan dalam kehidupan sehari-hari khususnya dalam kasus kriminal, namun Fraud memiliki konsep lain dalam penggunaan judul tersebut. Melalui musik hardcore  dengan riff gitar dan tempo beat yang berat judul dalam video tersebut dapat didefinisikan berupa metafora dari kehidupan sehari -hari dalam hal apapun.

 Visual yang ditampilkan dalam cuplikan singkat tersebut hanya menampilkan beberapa personil Fraud sedang mengikuti instrumen musik yang mereka mainkan. Videoklip ini menampilkan sosok manusia yang dikejar oleh seorang pembunuh berjubah. Sang korban berlari-lari dengan ekspresi ketakutan, seperti sang pencabut nyawa yang ada di depan mata. Cukup sederhana sebetulnya apa yang ditampilkan dalam video klip ini. Kabar mengenai hal ini dikutip melalui akun resmi sosial media mereka beberapa waktu lalu. Cuplikan video klip Fraud terbaru nyatanya mendapatkan apresiasi baik dari Arian13 yang merupakan vokalis dari grup band ternama di Indonesia, Seringai.

Unit hardcore yang semakin membahana ini nyatanya semakin memacu adrenalin lebih cepat melalui materi-materi musik yang mereka hasilkan. Musik mereka sangat serupa dengan Overhead Hazard, Screaming Out, Devadata, dan Crucial Conflict. Mereka akan merilis video mereka pada tanggal 30 Oktober oleh Grounderz Records yang sebelumnya juga sempat merilis album kedua mereka.

View Comments (0)

Comments (0)

You must be logged in to comment.
Load More

spinner