Band Kingkong Milkshake Penerus Tradisi Pop Punk Asal Malang

Band Kingkong Milkshake Penerus Tradisi Pop Punk Asal Malang

Sebuah harapan besar dari seseorang terhadap suatu hal yang tak tersampaikan, hingga berujung pada kekecewaan kerap dialami oleh manusia. Berlandaskan tema kekecewaan, khususnya percintaan, salah satu band pop punk asal Malang Kingkong Milshake tuangkan dalam sebuah video klip terbaru berjudul “Dengan Kekalahan”.

Tak hanya bermodalkan tema, Kingkong Milkshake pun hadirkan konsep matang untuk klip anyarnya tersebut. Salah satu konsep yang hadirkan oleh Kingkong Milkshake dalam garapan visualnya adalah sebuah pesan implisit dan simbolik dalam sebuah hubungan percintaan. Sedangkan dari segi proses penggarapannya sendiri, Kingkong Milkshake akui ini adalah pengalaman pertama bagi Sadat (Vokal/Bassist), Boymend (Gitar), Habib (Gitar) dan Edo (Drum). Tak luput dari itu, keberhasilan video klip “Dengan Kekalahan” pun juga di arahkan langsung oleh Digi Arafah selaku pihak Skylight Production. Kehadiran video klip ini juga awalnya adalah suatu permintaan dari para penggemar musik Kingkong Milkshake, yang bernamakan fanbase Kingkong Milksfriends.

“Kami cukup excited dengan hasil nya, seluruh tim sudah bersusah payah dalam pembuatan music video ini, semoga Kingkong Milksfriends dimanapun berada senang dengan hasil yang sudah kami buat,” tambah Sadat vokalis sekaligus bassis Kingkong Milkshake.

Musikalitas milik Kingkong Milkshake yang memiliki satu nuansa seperti Nudist Island, Rocket Rockers, dan Buckskins Bugle. Sebelumnya dikemas dalam bentuk video klip, lagu berjudul “Dengan Kekalahan” dirilis dalam format single untuk debut album Kingkong Milkshake bertajuk “Melamlpaui Garis” dalam bentuk fisik CD.

View Comments (0)

Comments (0)

You must be logged in to comment.
Load More

spinner