Laika

Laika terbentuk sejak Maret 2013 di Kota Bekasi. Pemilihan nama pun dimulai, dan ketika itu tercetuslah nama Laika yang terinspirasi dari seekor anjing husky kepunyaan Uni Soviet yang menjadi makhluk hidup pertama yang terbang ke bulan menaiki sebuah kapal bernama Sputnik. Karena menurut mereka berdua namanya cukup filosofis untuk dijadikan sebuah nama band, Laika digambarkan adalah personil yang tergabung didalam Laika sendiri, Kapal Sputnik merupakan alat dimana itu adalah sebuah karya musik yang mereka mainkan, dan bulan menjadi mimpi Laika dalam bermusik dan pencapaian yang akan dituju oleh Laika sendiri. Saat itu Arendo dan Rio mengajak beberapa teman untuk menjadi personil yang dirasa cocok untuk bergabung, sampai mereka bertemu dengan bocah konservatorium, Reindhardt Yobel yang bekerja sama dengan mereka dari tahun 2014 dan menjadi drummer tetap hingga sekarang. 1 Tahun berikutnya Laika ID mendapatkan bassist bernama Pierre Saselah, di pertengahan 2016 Bintang bergabung sebagai gitaris. Kini Laika adalah Arendo, Rio, Reindhardt, Pierre, dan Bintang dan sepakat mengusung aliran pop yang bergizi.

Contact

087820872827 (Arendo Sineas)

Related