Coklaterview :

Coklaterview : "Bottlesmoker"

Musik simpel bukan berarti ga bisa di sukai sama banyak orang, bukti nya duo electro asal bandung ini bisa loh "Go Internasional" dengan karya karya nya.

 

Angkuy dan Nobie yang tergabung di "Bottlesmoker" ini sempat kita interview seputar proyek nya yg baru saja menggelar tour ke China.

 

Yuk simak #Coklaterview nya bareng tim CoklatKita berikut ini ..

 

1. Halo bottlesmoker, apa kabar kalian friend ??

Hi guys...Alhamdulilah kabar baik di sini.

 

2. Kemaren - kemaren kan kalian baru aja "menginvasi" lagi negeri tirai bambu, dalam rangka apa sih??

Kemaren kita mendapat undangan dari Handshake Records, label yang merilis semua album kami di China. Tony Zhu, founder Handshake Records ingin kami bermain di sebuah acara pesta ulang tahun label tersebut yang ke-4. Kebetulan berdekatan juga dengan festival outdoor terbesar di Beijing, Canal Kylin International Music Festival 2013. Kebetulan juga festival ini merupakan festival yang pertama kali diadain di Beijing ini, terdapat 5 stages dengan puluhan artist dari berbagai dunia. Senangnya Bottlesmoker menjadi band pertama dari Indonesia yang pernah bermain di festival China.


3. Oh iyah, di event Canal Kylin 2013 kemaren kalian kan jadi satu satu nya wakil Indonesia nih, kok bisa ?? ceritain dong ke kita..

Ya itu tadi karena kita memiliki hubungan dekat dengan label Handshake Records, mereka merilis semua album Bottlesmoker di China. Canal Kylin International Music Festival mengajak Handshake Records untuk memilih talent yang bisa memberikan referensi musik di China. Ya mungkin kami masuk dalam kategori yang mereka cari, hehehe.


4. Terus gimana tentang antusias masyarakat china terhadap musik kalian pas perform di Canal Kylin 2013??

Di festival ini kami merasakan pengelaman perform yang baru, sulit sebenernya diaplikasikan dalam kata-kata, karena ada suatu perasaan yang luar biasa senangnya melihat reaksi penonton China yang begitu antusias menikmati musik yang kami mainkan. Mereka berlompat-lompat, berdansa, mengacungkan tangan, bertepuk tangan mengikuti irama. Belum pernah kami rasakan pengalaman bermain musik seperti ini sebelumnya apalagi dengan pemandangan yang indah di sekeliling stage.

 

5. Pas lagi di china kan kalian banyak ketemu sama musisi musisi lokal tuh, sempet ngeshare karya kalian ke mereka juga ga??

Yup, tentu saja, kami selalu berbagi karya kami kepada musisi lokal, termasuk memperluas dan menambah daftar teman-teman di Indonesia.

 

6. Sistem promo musik kalian kan "free download, free share" .. apa ga rugi tuh friend??

Sejauh ini sih kita ga mikirin rugi apa ngga, dan kita ga merasa rugi. Ya pada dasarnya juga kita emang ga peduli dengan keuntungan atau kerugian yang akan kita dapat, dan mendapat keuntungan dari semua rilisan kami itu bukan fokus utama. Entah lah kami bodoh atau kami aneh, yang jelas kami menikmati metode free music share ini dan tidak pernah merasakan ada sebuah kerugian. 


7. Nah, dengan ada nya tour tour kalian ke luar negeri..bisa disebut "musik gratis juga bisa go internasional" ga sih ??

Hmmm entah lah, yah mungkin bisa dibilang seperti itu. Sebenarnya kami juga ga tau apa ada perbedaan pengaruh antara musik gratis atau musik tidak gratis. Kami juga tidak pernah memisahkan diri sebagai pencipta musik gratis. Kami hanya membuat musik dan membagikannya kepada teman-teman. 


8. Oke..sedikit nyeleneh nih pertanyaan nya.. nonton bioskop atau nonton dvd ??

Nonton DVD bro

 

9. Gratisan terus sering manggung atau bayar tapi jarang manggung ??

Bayar tapi jarang manggung

 

10. terakhir.. tips dari Bottlesmoker buat temen temen diluaran sana yg pengen go international kaya kalian??

OMG ini pertanyaan yang paling sulit. Sejujurnya kami tidak tahu formula untuk go international. Kita selalu membayangkan, jika kalian punya uang yang sangat banyak, kesempatan untuk go international rasanya akan sangat mudah. Tapi yang pernah kita alami, kami hanya menyebarkan musik kami secara bebas dan tulus, itu juga udah cukup sih, dan rasanya uang bukan jadi masalah utama dan entah lah, kayanya uang itu sangat menakutkan.

View Comments (0)

Comments (0)

You must be logged in to comment.
Load More

spinner